iklan KPID Jambi mengadakan workshop literasi media usia dini
KPID Jambi mengadakan workshop literasi media usia dini

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Komisi Penyiaran Indonesia Daerah (KPID) Provinsi Jambi mengadakan workshop. Tema yang diangkat dalam workshop ini adalah, dengan literasi media usia dini, kita tingkatkan tontonan yang cerdas sebagai bagian pendidikan anak usia dini menuju Jambi Emas 2015.

Kegiatan ini sebagai upaya KPID Jambi mengembangkan materi pelatihan guru PAUD yang ada di Provinsi Jambi. Tujuan dilaksanakannya workskop ini untuk mengenalkan jenis dan tayangan Televisi Indonesia.

Workshop ini untuk membangun kemampuan memilih dan memilah program tontonan untuk membangun kemandirian guru dan anak-anak dalam menerepkan program literasi media dalam kehidupan sehari-hari, kata Ir. Hj. Ertati Ahmad, ketua KPID Provinsi Jambi, dalam sambutannya.

Apabila sudah mengikuti workshop ini, peserta diharapkan mampu untuk membentuk sikap kritis guru dan anak usia dini agar bisa berinteraksi dengan media massa. Dirinya juga berharap kepada anak usia dini untuk memilih dan menilai isi media secara kritis.

Itulah perlunya pengtahuan tentang masalah ini. Selain itu juga harus ada peningkatan pendidikan, baik secara formal maupun non formal, jelasnya.  (mg1)

 

 


Berita Terkait



add images