iklan Pedagang Pasar Talang Banjar menampati lapak baru yang disiapkan Pemerintah Kota Jambi. Hingga saat ini masih ada pedagang yang belum mendapatkan lapak. Foto : M Ridwan / Jambi Ekspres
Pedagang Pasar Talang Banjar menampati lapak baru yang disiapkan Pemerintah Kota Jambi. Hingga saat ini masih ada pedagang yang belum mendapatkan lapak. Foto : M Ridwan / Jambi Ekspres

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Pemerintah akhirnya memutuskan untuk menempatkan pedagang yang tidak tertampung di belakang pasar Talang Banjar. Ada 360 pedagang dilakukan pengundian untuk menempati lokasi yang berada di belakang Pasar Talang Banjar Baru.

Sekretaris Dinas Perdagangan dan Perindustrian (Disdagperind) Kota Jambi, Doni Sumatriadi mengatakan, para pedagang yang tidak mendapatkan lapak, ditempatkan di belakang Pasar Talang Banjar Baru. Mereka diberi tempat sebesar 1 X 1 meter. 

"Kedepannya kita cor juga supaya lebih rata, ini hanya sementara," kata Doni.

Saat ditanya apakah masih ada pedagang yang tidak mendapatkan tempat, pihaknya tak menampik hal tersebut. Sebab kata dia, banyak juga pedagang yang sudah pindah ke Kabupaten Muaro Jambi. Sehingga pihaknya harus tetap memperhatikan pedagang yang berdomisili di kota Jambi.

"Banyak kita temukan demikian, dulunya memang mereka ini orang kota, tapi sekarang sudah banyak pindah. Ada yang ke Kumpeh, dan lainnya," katanya. (hfz)


Berita Terkait



add images