iklan Ilustrasi. Foto : Net
Ilustrasi. Foto : Net

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI Pemerintah Kota Jambi terus membenahi infrastruktur, salah satunya jalan. Ada 12 ruas jalan status kota dan 251 ruas jalan lingkungan yang akan dibangun tahun ini. Total anggaran untuk membangun jalan tersebut sekitar Rp 80 miliar.

Agustiawan, Plt Kepala Bidang Binamarga PUPR Kota Jambi mengatakan, jalan status Kota Jambi dianggarkan Rp 22 M untuk 12 ruas, sedangkan untuk jalan lingkungan dianggarkan Rp 58 m untuk 251 ruas.

Total anggaran untuk jalan 2019 ini lebih kurang 80 M, kata Agus.

Lebih lanjut Agus menyebutkan, anggaran untuk pembenahan jalan 2019 di Kota Jambi itu bersumber dari APBD Kota Jambi dan Dana Alokasi Khusus (DAK).

DAK kita tahun ini Rp 16 M. Memang lebih kecil dari tahun sebelumnya yang mencapai Rp 69 M. memang jauh turun, tapi, itu kebijakan pusat, bisa jadi karena banyaknya bencana di Indonesia akhir-akhir ini, imbuh Agus. (hfz)


Berita Terkait



add images