iklan Ilustrasi.
Ilustrasi.

JAMBIUPDATE.CO, MUARASABAK Seiring rencana Disdik Tanjabtim, terkait merger atau penggabungan sejumlah sekolah dan pemerataan guru. Disdik akan melakukan penyesuaian terhadap keberadaan guru honorer yang saat ini jumlahya mencapai 1.143 orang.

Berdasarkan data Disdik Tanjabtim, 1.143 guru honorer terdiri dari 459 guru honorer SD, 400 guru honorer Madrasah Diniyah (Madin), 187 guru honorer SMP dan 97 guru honorer untuk tingkat TK.

Sementara, berdasarkan analisa kebutuhan guru honorer untuk tingkat SD, Tanjabtim hanya memerlukan sekitar 358 guru honorer. Sisanya 101 guru honorer SD lainnya bergantung kepada kebijakan pihak sekolah tempat guru honorer tersebut bertugas. 

"Jika pihak sekolah masih memerlukan guru honorer yang bersangkutan, maka gaji guru honorer yang bersangkutan dibebankan kepada dana BOS, kata Kabid PTK Disdik Tanjabtim, Meiheriansyah.

Meiheriansyah berharap, rencana kebijakan mulai dari merger sekolah dan pemerataan guru, diharapkan kedepannya, akan lebih meningkatkan mutu pendidikan di Kabupaten Tanjabtim. (lan)


Berita Terkait



add images