iklan Junaidi T Noor , semasa hidup.
Junaidi T Noor , semasa hidup. (Foto: aba)

JAMBIUPDATE.CO,JAMBI- Gubernur Jambi Fachrori Umar menyampaikan duka yang mendalam atas wafatnya budayawan Jambi Junaidi T Noor. Menurut Gubernur sosok Junaidi merupakan sosok yang selama ini banyak membantu pemerintah Provinsi Jambi terutama pemikirannya tentang budaya Jambi dan sejarah Melayu Jambi.

Selain itu kata Fachrori di masa hidupnya Junaidi T Noor merupakan birokrat sejati yang pernah menjabat sebagai kepala Bappeda dan staf ahli gubernur.

Selain itu Junaidi juga pernah menjadi penasehat gubernur. "Kita banyak belajar dari beliau tentang budaya Jambi dan pantun. Dan selama ini sosok beliau juga terkenal dengan sosok yang pandai menciptakan pantun," sampainya.

Fachrori menyebut tak menyangka jika saat acara pengukuhan perempuan melayu Jambi merupakan pertemuan terakhir antara dirinya dengan budayawan Jambi tersebut.

Untuk itu dirinya mengajak seluruh masyarakat Jambi untuk Ikut mendoakan almarhum Junaidi T Noor agar diterima di sisi-nya dan keluarga yang ditinggalkan diberikan ketabahan. "Selamat jalan Pak Junaidi T Noor semua karya karya dan pemikiran mu akan tetap dikenang oleh masyarakat Jambi," sampai Gubernur. (aba)


Berita Terkait



add images