iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Dok Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Dana bantuan kepada 11 Partai Politik (Parpol) di Provinsi Jambi periode 2014-2019 telah disalurkan senilai Rp 1 miliar lebih dari total anggaran Rp 2 miliar. Sisanya, akan disalurkan paling lambat awal November mendatang.

Kepala Bidang Fasilitasi Ormas dan Lembaga Perwakilan Kesbangpol Provinsi Jambi Beny Suriaman mengatakan, dana bantuan Parpol tersebut diberikan kepada Parpol yang memperoleh kursi berdasarkan hasil Pemilu April 2019 lalu.

"Sekarang tinggal kita salurkan sisa empat bulan, dengan sisa anggarannya sebesar Rp 679 jutaan," sampainya.

Sisa dana itu, jelas Beny, akan diproses di akhir Oktober ini dan paling lambat awal November mendatang. Sebab diakhir Desember, Parpol tidak dibolehkan menggunakan dana tersebut dalam proses pertanggungjawaban.

"Karena sudah diakhir tahun anggaran. Untuk sekarang masih tahap penyampaian proposal. Kita minta kepada seluruh pengelola keuangan Parpol agar segera sampaikan proposal pengajuan dana mereka ke Kesbangpol," ujar Beny. (aba)


Berita Terkait



add images