iklan dr. Tirta.
dr. Tirta. (Instagram)

JAMBIUPDATE.CO, DOKTER dan relawan Covid-19 merasakan dampak terbesar dalam hidupnya setelah kemunculan fotonya saat berada di tempat nongkrong, Holywings.

Hujatan bertubi-tubi datang kepadanya mulai dari kritikan tajam hingga hoaks dari info karangan.

dr Tirta pun mengunggah berbagai macam bullyan netizen di akun Instagramnya mulai, Selasa (16/6/2020) malam.

Dari ketikan jari netizen itu ada yang dimaafkannya ada juga yang bakal dibawanya ke proses hukum.

“Saya ikhlas, manusia tempatnya salah kok. Sama-sama memaafkan. Tapi kalaua terlalu, ye hukum tetap berjalan ye bung,” ungkapnya.

“Khusus kau @ramydhia video km itu jelas ngawur. Jika anda mengkritisi fofo saya yang enggak jaga jarak, benar. Tapi menggabungkan suara saya di bulan Maret. Dan foto di Bekasi, itu tendensinya apa kalau bukan cyber bullying? Silakan dm, no telepon anda, saya tunggu kita ngobrol santai aja ya bung,” lanjutnya menanggapi salah satu akun yang membully-nya.

“Jika buat narasi tuduhan. Yang benar, yang rapi, saya sudah akui, saya salah jaga jarak, saya trima, tapi jangan tuduh di luar itu yah. Yang punya data kita, jangan seolah2 paling tahu, dan memberikan tuduhan enggak-enggak,” bebernya.

Pria yang juga pengusaha ini pun menerima citranya yang sudah tercoreng hingga akhirnya dia memutuskan melepas rompi relawan gugus tugas Covid-19.

“Saya ingatkan, saya nothing to lose. Citra saya sudah digoreng. Saya memutuskan melepas rompi resmi dari gugus relawan, jadi saya bergerak relawan bareng gerakan mandiri akibat hal ini. Apapun yg saya lakukan sekarang resiko saya sendiri. Tidak membawa ranah apapun. Terima kasih atas support kalian,” tegasnya, Rabu (17/6/2020).

Tirta mengatakan dia berhak bersuara dan menggunakan hak jawabnya atas kasus yang menimpanya.

Sebelumnya, manajemen Holywings Indonesia memberikan klarifikasi bahwa kedatagan dr Tirta sejatinya untuk kolaborasi masker. “Sebenarnya dr Tirta datang ke Holwings untuk melihat holywings Gunawarman, karena kita sedang melakukan kolaborasi masker Holywings X dr Tirta,” tulis akun resmi Instagram Holywings, Minggu (14/6/2020)

“Serta mengingatkan agar customer ke Holywings wajib menggunakan masker, mengikuti protokol new normal. Setelah itu kami membagikan masker kolaborasi kepada beberapa orang,” jelasnya.

Diungkapkan foto yang tersebar di social media merupakan foto dokumentasi bersama dr Tirta, yang tersebar tidak sengaja oleh salah satu admin. “Admin kami tidak sengaja menaikkannya, yang tujuan awalnya untuk promosi masker,” paparnya.

Pihaknya pun mengungkapkan permintaan maaf. “Jadi sebagai perwakilan Holywings kami meminta maaf atas kesalahpahaman yang terjadi,” tutupnya.

Sebelumnya, dr Tirta menjadi bulan-bulanan warganet di Twitter lantaran fotonya berada di salah satu lounge/bar ternama di Jakarta itu beredar luas.

Relawan Covid-19 ini disorot, lantaran selama ini lantang bersuara terkait siapa saja yang tidak mengedepankan protokol kesehatan di saat pandemi corona. Ini termasuk sikapnya yang menentang aksi selebgram Aa Utap dan Indira Kalistha yang ikut di kerumunan penutupan McD Sarinah. Dia juga mengungkapkan kekecewaannnya saat Indira mengganggap remeh Covid. (nin/pojoksatu)


Sumber: www.pojoksatu.id

Berita Terkait



add images