iklan Badai siklon tropis menumbangkan pohon di Pulau Sabu NTT
Badai siklon tropis menumbangkan pohon di Pulau Sabu NTT

JAMBIUPDATE.CO, NTT- Hujan deras dan angin kencang hingga banjir melanda kota Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) dan sekitarnya.

Angin kencang tersebut diketahui terjadi sejak beberapa terakhir ini, akibatnya beberapa fasilitas umum rusak.

Salah satunya, Kantor Gubernur NTT yang terletak di Jalan El Tari, Kecamatan Oebobo, Kota Kupang.

Warga Kupang, Omar Baya’sut membagikan video badai digrup Whatsapp. Dalam video tersebut tampak badai telah memprok porandakan rumah dan pepohonan.

“Ini badai yang terjadi di sekitar Kupang,” kata Omar dalam narasi video yang dishare di grup Whatsapp, Senin (5/4/2021).

Omar yang tinggal di kawasan Masjid Raya Nurussa’adah, Fontein Kupang juga menceritakan, bahwa badai beserta hujan deras telah menerjang kediamannya sejak tadi malam.

Namun, badai tersebut tak menelan korban. Badai juga sudah mulai mereda pagi tadi.

“Tadi malam badai beserta hujan melanda kediaman kami, tapi sekarang sudah mulai reda,” ujarnya.

Dai yang bertahun-tahun berdakwah di kota kupang ini juga meminta doa kepada kau muslimin di tanah air, agar musibah yang melanda kota Kupang segera reda. Begitu pula warga setempat diberikan keselamatan oleh Allah SWT.

“Kami minta doanya ya mudah-mudahan warga Kota Kupang diselamatkan,” ujarnya.


Berita Terkait



add images