iklan

JAMBIUPDATE.CO, -- Timnas Belanda jadi tim pertama yang memastikan satu tempat di babak perempat final Piala Dunia 2022.

Bertanding di Khalifa International Stadium, timnas Belanda sukses menumbangkan Amerika Serikat 3-1, Sabtu 3 Desember 2022.

Tiga gol penentu kemenangan timnas Belanda dicetak oleh Memphis Depay (10'), Daley Blind (45'), dan Denzel Dumfries (81').

Babak pertama antara Timnas Belanda menghadapi Amerika serikat, di mana negeri Paman Sam lebih mendominasi permainan di lima menit awal.

Kiper Andries Noppert melakukan penyelamatan luar biasa saat memblok tendangan Christian Pulisic dalam situasi one-on-one.

Belanda perlahan mulai menemukan ritme permainan. Tim asuhan Louis van Gaal kemudian membuka keunggulan saat laga berjalan 10 menit.
<span;>Tepat di menit ke-10, Menerima umpan silang dari Denzel Dumfries, Memphis Depay dengan mudah melepaskan tendangan ke pojok kanan gawang AS yang dikawal Matt Turner.

Gol ini juga merupakan gol kali pertama timnas AS kebobolan lewat skema open play di Piala Dunia 2022.

Sepanjang berjalannya babak pertama, Timnas Belanda terus-menerus mendapatkan tekanan dari Amerika Serikat.

Akan tetapi, di menit ke-45 Lagi-lagi umpan tarik Dumfries dari sisi kanan menjadi penentu, kali ini dimanfaatkan Daley Blind untuk mencetak gol kedua Belanda.

Skor 2-0 menutup jalannya babak pertama antara Belanda menghadapi Amerika Serikat.

Memasuki babak kedua, Timnas Amerika Serikat kembali mengambil alih inisiatif serangan.
Pada menit ke-49 Tim Ream mendapatkan peluang bagus untuk memperkecil ketertinggalan Amerika Serikat, tetapi usaha masih bisa digagalkan oleh Andries Noppert.

Pada menit ke-60 tendangan Memphis Depay dari luar kotak penalti masih bisa di blok oleh Matt Turner dan membuat gawang Amerika Serikat tak kembali kemasukan gol.

Pada menit ke-71 Matt Turner melakukan dua penyelamatan penting, ketika menggagalkan tendangan jarak jauh Teun Koopmeiners dan sundulan Memphis Depay.

Pada menit ke-74 Timothy Weah berhasil melewati Andries Noppert, tetapi tendangnya gagal berbuah gol usai Cody Gakpo berhasil menggagalkannya.

Amerika Serikat pun berhasil memperkecil ketertinggalan melalui backheel Haji Wright pada menit ke-76, setelah memanfaatkan umpan Christian Pulisic.

Akan tetapi, Belanda kembali berhasil menambah keunggulan. Umpan silang Daley Blind pada menit ke-81 sukses diselesaikan oleh Denzel Dumfries untuk membawa Belanda unggul 3-1 atas Amerika Serikat.

Hingga babak kedua berakhir, Amerika Serikat tak mampu mencetak gol penyeimbang dan membuat Belanda berhasil meraih kemenangan dengan skor 1-3. Hasil tersebut membuat The Oranje lolos ke babak perempat final Piala Dunia 2022. (Erfyansyah/Fajar)


Sumber: fajar.co.id

Berita Terkait



add images