iklan

JAMBIUPDATE.CO, SUNGAI PENUH– Pemerintah Kota (Pemkot) Sungai Penuh menyiapkan 1.030 kebutuhan PPPK untuk tahun 2023 ini. Kebutuhan tersebut terdiri dari tenaga kesehatan, teknis dan guru.

Formasi tersebut sesuai pengumuman Walikota Sungai Penuh, nomor 800.1.2.2/300/BKPSDM/IX/2023 tentang Penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) Jabatan Fungsional di Lingkungan Pemerintah Kota Sungai Penuh tahun 2023.

Kepala BKPSDM Sungai Penuh Nina Pastian mengatakan untuk tenaga Kesehatan tersedia 197 jabatan dengan alokasi PPPK 839 orang, kemudian tenaga teknis tersedia 11 jabatan dengan alokasi PPPK 30 orang, serta tenaga Guru disediakan untuk mengisi 6 jabatan dengan jumlah alokasi kebutuhan PPPK sebanyak 161 orang.

Sedangkan kebutuhan formasi tersebut terdiri dari :
1. Kebutuhan Khusus, yang hanya dapat dilamar oleh Eks THLK-II dan Tenaga Non ASN;
2. Kebutuhan Umum, yang bisa dilamar oleh pelamar urnum.

KATEGORI PELAMAR
1. Kriteria pelamar bagi kebutuhan khusus PPPK Tenaga Teknis dan Kebutuhan Khusus dan Umum Tenaga Kesehatan meliputi:

a. Eks Tenaga Honorer Kategori II (eks THK-II) Eks THK II adalah eks THK II yang terdaftar dalam pangkalan data (database) eks THK II pada Badan Kepegawaian Negara dan Melamar pada instansi pemerintah tempat bekerja saat mendaftar;


Berita Terkait



add images