iklan Kondisi jalan menuju RPT Desa Sungai Ning kondisinya rusak. Padahal baru saja selesai diaspal.
Kondisi jalan menuju RPT Desa Sungai Ning kondisinya rusak. Padahal baru saja selesai diaspal.
Jangankan alat penggilingan aspal yang tidak bisa menempuh jalan tersebut, kendaraan roda enam persampahan juga ragu melewatinya.

"Ragu sopir melihat jalan itu. Turun bisa, naik ini yang tidak bisa. Ditambah lagi aspalnya sembarangan saja dibuat," terangnya

Pran Melas Pratama, ST Pejabat Pembuat Komitmen (PPK) Dinas Pekerjaan Umum dan Tata Ruang membenarkan kondisi jalan tersebut bergelombang. Sebagian belum dilakukan penggilingan.

Menurut dia, pada bagian jalan yang mengalami kerusakan akan dilakukan perbaikan dalam waktu dekat ini dan masih menunggu kedatangan alat berat.

"Bagian yang rusak dicoba diperbaiki.  Nunggu alat dan kesiapan personel," ujarnya

Apakah pekerjaan sudah dibayarkan 100 persen ? "Hingga kini belum ada pekerjaan dibayar 100 persen," ujarnya

Sementara itu kepala Dinas PUPR Sungai Penuh dikonfirmasi belum ada jawaban hingga berita ini dipublikasi. (hdp)


Berita Terkait



add images