iklan Skuad TImnas Indonesia
Skuad TImnas Indonesia

JAMBIUPDATE.CO, JAKARTA - Timnas Indonesia berhasil memastikan satu tempat di ronde ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2026. 

Kepasatian ini sekaligus membuat Indonesia menjadi satu-satunya negara asal Asia Tenggara yang akan bersaing di babak tersebut.

Sebelumnya, kemenangan 2-0 atas Filipina di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK), Selasa (11/6/2024) memastikan langkah Indonesia.

Timnas Indonesia memimpin pada babak pertama lewat tendangan Thom Haye dari luar kotak penalti pada menit ke-32 yang tak bisa dijangkau kiper Filipina, Kevin Ray Mendoza. 

Sundulan Rizky Ridho pada menit ke-56, memanfaatkan umpan Nathan Tjoe-A-On, memastikan kemenangan Timnas Indonesia.

Tambahan tiga poin membuat Skuad Garuda menempati posisi runner up dengan 10 poin. Unggul empat poin dari Vietnam yang masih memiliki satu laga.

Timnas Indonesia juga tampil luar biasa, menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara di tahap ini.

Meski Thailand dan Malaysia berhasil meraih kemenangan di laga terakhir, keduanya harus puas menempati posisi ketiga di Grup C dan D.

Tim gajah putih menempati posisi ketiga Grup C setelah kalah head to head dengan China, sementara Harimau Malaya kalah dari segi produktivitas gol dengan Kirgizstan yang berada di posisi kedua Grup D.

Sementara untuk Filipina dan Myanmar, kedua negara ini memiliki nasib yang sama. Hanya mengumpulkan satu poin dan menempati posisi juru kunci.(Erfyansyah/fajar) 

 


Sumber: www.fajar.co.id

Berita Terkait



add images