iklan MASIH MENUNGGU : Pegawai Sekretariat KPU Kota mengecek kotak suara. 
Hingga saat ini KPU kabupaten/kota masih menunggu surat suara pengganti 
dan tambahan serta formulir.
MASIH MENUNGGU : Pegawai Sekretariat KPU Kota mengecek kotak suara. Hingga saat ini KPU kabupaten/kota masih menunggu surat suara pengganti dan tambahan serta formulir.
Komisi Pemilihan Umum (KPU) kabupaten/kota di Jambi masih menunggu surat suara pengganti yang rusak serta lembaran formulir dari KPU RI.

Kepastian mengenai hal tersebut disampaikan oleh Anggota KPU Provinsi Jambi, Pahmi Sy saat dikonfirmasi via ponselnya Jumat (28/03).

“Surat suara pengganti sudah didistribusikan dari perusahaan percetakan ke masing-masing KPU kabupaten/kota. Laporan yang masuk baru Tebo yang sudah sampai, yang lainnya masih dalam perjalanan. Kita juga masih menunggu formulir yang dari KPU ,” ujarnya.

Pahmi yakin proses distribusi bisa berjalan sesuai dengan tahapan. Dimana pendistribusian dari KPU ke PPK 01-05 April, ke PPS 05-08 April dan ke KPPS 08 April.

“Pendistribusian logistik ini awal April ini sudah dimulai dan H-1 sudah sampai di TPS. Distribusi dimulai setelah semua logistik masuk, hanya formulir C6 dan salinan DPT didistribusikan duluan,” imbuhnya.

Dikatakan Pahmi, sebelum melakukan pendistribusian, penyelenggara terlebih dahulu melakukan penyortiran dan pelipatan surat suara pengganti dan tambahan.

“Tapi kita yakin yang rusak jumlahnya sedikit, karena ini sudah ditekankan kepada perusahaan yang mencetak surat suara untuk mengirim surat suara yang kondisi baik,” katanya.


Sumber : Jambi Ekspres

Berita Terkait



add images