iklan

MUARABUNGO  -  Daerah berkembang seperti Kabupaten Bungo memang tak luput dari lirikan pengusaha untuk membuka bisnis tempat hiburan malam yang hingga saat ini sangat menjamur.

Saat ini ada beberapa pihak yang menyanyangkan banyaknya hiburan malamyang berkedok Kafe, Salah satunya Diva Karaoke yang hingga saat ini diduga belum memiliki izin.

"Pemilik Kafe itu memang tidak tahu dengan sopan santun, masak iya buka sampai dini hari, bahkan beberapa waktu jelang subuh, parahnyo lagi bulan puasa tetap buka jugo dengan modus nonton Piala Dunia,"ujar Hamzah warga Pal 2, Kecamatan Rimbo Tengah, Bungo yang mengaku terganggu akan aktifitas Kafe tersebut.

Diva Karaoke yang dikelola oleh Margono, diketahui belum memiliki izinusaha. Namun sangat disayangkan, Diva Karaoke tersebut tetap beroprasi walaupun izin usahanya belum dikeluarkan oleh Dinas terkait.

Selain Diva Karaoke yang belum memiliki izin di Kecamatan Pasar Bungo, tepat dipinggir jalan lintas sumatera, bersebrangan dengan Inul Vista ada Kafe Taria yang diketahui dikelola oleh Nur.

Hal tersebut jelas sudah menentang ketegasan Bupati Bungo, Sudirman Zaini. Pasalnya, Sudirman Zaini menegaskan beberapa waktu jelang memasuki bulan ramadhan, bahwa hiburan malam selama ramadhan ditutup total.

"Selama bulan suci ramadhan, hiburan malam yang ada dikabupaten Bungo harus tutup secara total agar tidak menggangu masyarakat yang sedang menjalankan ibadah puasa, saya minta kepada Instansi terkait untuk mengawasinya dan menindak tegas apa bila masih ada hiburan malam yang masih beroprasi selama ramadhan,"kata Bupati Bungo, Sudirman Zaini dalam sambutannya beberapa waktu lalu jelang memasuki bulan ramadhan.

Yang menjadi pertanyaan, pihak Dinas Perizinan dan Satpol-PP diduga "bermain mata" Sebab, pada saat razia beberapa waktu lalu, Kafe Taria juga menyediakan kamar pijit diduga plus-plus dan room karaoke yang tidak memiliki izin.

Tobri, perwakilan dari Dinas perizinan yang ikut serta dalam razia tersebut menuturkan bahwa, pihaknya akan segera menindak lanjuti temuan tersebut dan berjanji akan menutup Kafe tersebut kalau memang terbukti.

"Kita akan tindak lanjuti, kita akan periksa izinnya. Kafe Taria itu hanya izin Kafe saja, Kamar-Kamar dan Room Karaoke itu tidak ada izinnya,"tuturnya saat dikonfirmasi beberapa waktu lalu.

(Hnd)

 

 


Berita Terkait



add images