Harga Sembilan Bahan Pokok (Sembako), dua hari jelang Bulan Ramadhan, semakin menggila.
Pantauan media ini di beberapa pasar tradisional dalam Kota Jambi, kenaikan drastis terjadi pada beberapa kebutuhan pokok masyarakat, seperti cabai merah, bawang merah, daging ayam dan daging sapi. Sedangkan untuk beberapa kebutuhan pokok lainnya, seperti beras, minyak, sayur mayur, meski naik tapi tidak terjadi secara frontal.
Cabai merah yang dua hari sebelumnya dijual dengan harga Rp 26 ribu perkilogramnya, kemarin naik menjadi Rp 55 ribu. Begitu pula halnya dengan bawang merah yang harga perkilonya kini dipatok Rp 55 ribu-60 ribu. Padahal, satu hari sebelumnya berkisar pada angka Rp 32 ribu-Rp 33 ribu.
Harga ayam potong pun merangkak naik secara signifikan. Untuk satu kilogramya dijual dengan harga Rp 36 ribu, terjadi kenaikan sekitar Rp 10 ribu dari harga sebelumnya yakni Rp 26 ribu perkilo. Sedangkan daging sapi sudah terlebih dahulu naik menjadi Rp 110 ribu, sementara normalnya berada pada angka Rp 85 ribu-Rp 90 ribu.
Salah seorang pedagang Pasar Angso Duo, Toyo, mengatakan, selain dikarenakan naiknya harga BBM, kenaikan pada beberapa jenis bahan pokok tersebut juga disebabkan oleh terlambatnya pengiriman barang ke area pasar.
Menurutnya, menjelang datangnya bulan Ramadhan yang tinggal menghitung hari, harga ini akan terus melonjak hingga hari pertama Ramadhan.
‘’Terutama pada harga daging sapi dan daging ayam karena pada umumnya konsumen ketika Ramadhan lebih banyak mengkonsumsi daging daripada sayur mayur,’’ ujar Toyo.
Naik Drastis
Cabai Merah Rp 55.000
Bawang Merah Rp 60.000
Daging Ayam Rp 36.000
Daging Sapi Rp 110.000
(sumber: jambi ekspres)