Dinas Pekerjaan Umum (PU) menargetkan realisasi proyek fisik jalan di Binamarga (jalan kota) dan Cipta Karya (jalan lingkungan) di Kota Jambi selesai hingga 3 bulan ke depan atau Oktober mendatang.
Hal ini dikatakan Kabid Cipta Karya Mahruzar ST, kepada Koran ini saat dikonfirmasi Jum’at kemarin (02/8).
‘‘Pelaksanaan realisasi fisik baru berjalan sekitar satu bulan yang lalu, target kita untuk Cipta Karya selesai September, sedangkan Binamarga kita targetkan selesai Oktober,’‘ ujar Mahruzar.
Lebih lanjut, dikatakannya, Dinas PU sebelum lebaran ini menargetkan realisasi proyek berjalan hingga 30 persen, meski saat ini diakuinya relaisasi proyek baru mencapai 20 persen.
‘‘Lebaran ini kita targetkan 30 persen, kan saat ini proses tender dan pekerjaannya sudah berjalan,’‘ jelasnya.
‘‘Kondisi saat ini kita memang belum mencapai 30 persen, kita baru mencapai 20 persen,’‘ tambahnya.
Ditanyakan berapa ruas jalan binamarga dan cipta karya yang ditangani dinas PU secara keseluruhan, dia menyebutkan untuk cipta karya atau jalan lingkungan yakni sekitar 254 ruas jalan. Sedangkan jalan binamarga atau jalan Kota yakni 33 ruas jalan untuk rehab, dan ada 39 ruas jalan pembangunan.
Untuk anggaran sendiri, Mahruzar mengatakan untuk jalan cipta karya dan juga bina marga memiliki anggaran yang berbeda yakni Rp 30,2 Miliar (M) untuk cipta karya, sedangkan binamarga yakni untuk rehab Rp 17,5 M dan untuk pembangunan Rp 20,9 M.
‘‘Anggaran tersebut termasuk juga untuk pengawasannya,’‘ tandasnya.
sumber: jambi ekspres