iklan RAMAI: Kondisi jalan di kawasan Sipin kian hari makin ramai. Oleh karenanya, ruas jalan ini direncanakan akan dijadikan satu jalur. 
RAMAI: Kondisi jalan di kawasan Sipin kian hari makin ramai. Oleh karenanya, ruas jalan ini direncanakan akan dijadikan satu jalur. 
Rencana untuk membuat jalan di kawasan sipin, tepatnya di kawasan depan Enha untuk menjadi satu arah bakal direalisasikan. Dinas Perhubungan (Dishub) Kota Jambi mengatakan, rencana itu akan direalisasikan Rabu pekan depan. 

Sayangnya, pemberlakukan itu hanya untuk uji coba selama 24 hari ke depan. Agus Setiawan, Kadishub Kota Jambi mengatakan, Senin dan Selasa pekan mendatang, rambu lalu lintas akan dipasang bersamaan dengan sosialisasi kepada masyarakat. 

“Sistem satu arah atau one way traffick itu nanti di Enha ke arah sungai kambang atau jalan Amir Hamzah. Dari rapat lalulintas di terminal Rawasari, rencana itu nanti mulai kita berlakukan pada hari Rabu,” ujarnya. 

“Selain itu, Senin dan Selasa itu pemasangan rambu-rambu dan sosialisasi dengan masyarakat sekitarnya,” sambungnya. 

Lebih lanjut, dia mengatakan, pihaknya bersama forum lalulintas akan menempatkan personil di sekitar ruas jalan tersebut. Tujuannya adalah untuk menjaga kalancaran jalan satu arah tersebut. "Rabu nanti kita sama-sama dengan kepolisian, Sat Pol PP, Dinas Perhubungan,” sebutnya. 

Dia menyebutkan, nantinya, personil akan disebar di beberapa titik. “Petugas, akan kita tempatkan di pangkal, dan titik gang. Jadi pengendara tidak sembarangan lalu lalang," ungkapnya.

Ketika ditanyakan, jika nanti  ada penolakan dari masyarakat, Agus mengatakan, akan segera melakukan koordinasi kembali dengan forum lalulintas. "Kita akan coba one way traffick ini selama 24 hari kedepan lah. Misalnya lancar, kita kembali rapat lalulintas apa yang akan kita lakukan. Jika nanti memang perlu permanen, ya kita permanenkan. Tapi kalau ada penolakan ya kita evaluasi lagi," jelasnya.

Untuk diketahui, jalan satu arah tersebut, akan diberlakukan mulai dari pukul 06.00 WIB hingga pukul 12.00 WIB agar mampu mengurai kemacetan yang sering terjadi di kawasan tersebut.

sumber: jambi ekspres

Berita Terkait



add images