iklan Tersangka Sawaludin, saat diamankan di Polsek Jambi Selatan. (Foto: Aldi Saputra).
Tersangka Sawaludin, saat diamankan di Polsek Jambi Selatan. (Foto: Aldi Saputra).
Polsek Jambi Timur mengamankan satu dari tiga pelaku pembobolan rumah dengan modus sebagai jasa mekanik di Kel Selincah, Kec Jambi Timur, baru-baru ini. Tersangka Sawaludin (37), warga Pelaju, Prov Sumatra Selatan, ditangkap massa saat beraksi.

Kasi Humas Polsek Jambi Timur, Aiptu Jumadi, saat dikonfirmasi mengatakan, berdasarkan hasil pemeriksaan sementara tersangka ini merupakan residivis. Tersangka beraksi dengan modus berpura-pura sebagai jasa mekanik ke rumah-rumah.

Menurut Jumadi, pelaku beraksi saat pemilik rumah lengah. Namun, naas kali ini aksinya diketahui pemilik rumah yang hendak keluar dan langsung berteriak maling. Dua pelaku, Adi dan Andre, berhasil kabur.

Sedangkan, Sawaludin ditangkap massa saat di halaman rumah sedang memantau kondisi. Tersangka mengaku dulu pernah mendekam dalam sel di Sumsel selama 7 tahun, lantaran terjerat kasus pembunuhan.

Tersangka mengaku nekat mencuri lantaran tidak punya uang sampai di Kota Jambi. "Saya ke Jambi ingin lihat kawan lama. Lantaran tidak punya uang dan diajak kawan, saya lakukan aksi ini:, ungkapnya kepada sejumlah wartawan.

Barang bukti yang berhasil diamnkan yaitu satu obeng untuk pembobol kunci rumah, 1 buah laktop, dan satu unit sepeda motor BH 4101 MM yang digunakan para tersangka. Tersangka bersama BB saat ini diamankan di Polsek Jambi Timur guna proses lebih lanjut.(*)


Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto..

Berita Terkait



add images