iklan Farah lidia (32) Anak korban  menunjukkan perhiasan yang meleleh.
Farah lidia (32) Anak korban menunjukkan perhiasan yang meleleh.
Kebakaran yang melalap rumah Erna Wati (55) di Tehok, Kota Jambi, mengakibatkan kerugian ratusan juta rupiah. Pasalnya, api juga membakar semua uang tunai dan perhiasan miliknya.

Farah Lidia (32), anak korban, mengatakan tak satu pun uang simpangan orang tuanya yang berhasil diselamatkan. Sedangkan, perhiasan emas beberapa ditemukan sudah meleleh. Menurutnya, sebelum api membesar, muncul asap dari dalam kamar kosong yang terletak di dekat dapur rumah.

Dalam sekejap api langsung membesar dan melalap rumah. Saat kejadian, di dalam rumah ada  7 orang yang sedang asyik berkumpul. Mengetahui api berkobar, dia langsung minta bantuan pada warga sekitar agar memadamkan api. kejadian kebakaran ini sontak membuat dia bersama keluarganya panik.(*).

Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto.

Berita Terkait



add images