iklan Illustrasi.
Illustrasi.

Kerinci - Kursi Ketua DPRD Kerinci sementara yang dipegang oleh Arpan
Kamil dari Partai Gerindra digoyang. Pasalnya, Arsal Apri, anggota
DPRD Kerinci yang juga dari Partai Gerindra mengaku dirinya
mendapatkan rekomendasi dari DPP Partai Gerindra untuk menjadi Ketua
DPRD Kerinci sementara.

Menurut Arsal, Arpan dilantik menjadi ketua dewan sementara karena
adanya rekomendasi dari DPC Partai Gerindra Kabupaten Kerinci dan
disetujui oleh DPD Partai Gerindra Provinsi Jambi. Namun, saat rapat
seluruh DPC Gerindra Provinsi Jambi di DPP Gerindra baru-baru ini nama
dirinya yang disebut menjadi ketua DPRD Kerinci.

"Yang menyampaikan nama saya menjadi ketua DPRD Kerinci saat rapat di
Jakarta adalah Edi Prabowo, wakil Ketua Bidang Diklat DPP Gerindra.
Buk Zasmiati (anggota DPRD Kerinci dari Gerindra) dan pak Burhanudin
(Ketua DPC Gerindra Kota Jambi) saksinya. Saya saat itu tidak
diundang," ujarnya.

(*)


Berita Terkait



add images