iklan <b>Foto:</b> Calon Sekda Jambi (dari kiri kekanan) Ir. H. Haviz Husaini, Kailani, Ridham
Foto: Calon Sekda Jambi (dari kiri kekanan) Ir. H. Haviz Husaini, Kailani, Ridham

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Tiga orang calon Sekda Provinsi Jambi sudah mrngikuti fit and proper test di Kemendagri Jakarta, Senin lalu (22/9).  Tiga calon Sekda yang diusulkan itu yakni Kailani, Haviz Husaini dan Ridham Priskap.

Tiga nama di atas itu bukan lagi orang baru di birokrasi Provinsi Jambi. Ketiganya sudah malang melintang dan cukup berpengalaman di pemerintahan karena pernah mengisi berbagai posisi pentinga.

 Sebelum menjabat sebagai Asisten I Setda Provinsi Jambi, Kailani juga pernah dua kali menjabat sebagai Sekda, masing-masing di Tanjab Barat dan terkhir Sekda Kota Jambi era Walikota Jambi Bambang Priyanto. Jauh sebelum itu, Kailani berkarir di Pemkab Batanghari masa kepemimpinan Abdul Fattah periode pertama. Ia dipercaya sebagai Kabag Hukum Setda Batanghari, Kadis Perindagkop Batanghari, Peltu Kadis Kehutanan dan terakhir sebelum hijrah je Tanjab Barat, Kailani mengisi posisi Asisten II Setda Batanghari.

Sementara Haviz Husaini juga merupakan pejabat senior di Pemprov Jambi. Ia saat ini dipercaya oleh Gubernur Jambi Hasan Basri Agus (HBA) sebagai Asisten II Setda Provinsi Jambi. Haviz juga dipercaya sebagai Pj Bupati Tebo menggantikan Madjid Muaz. Kinerja dan kepemimpinannya di pemerintahan tidak perlu diragukan lagi.

Begitu juga dengan Ridham Priskap. Sebelum menjabat sebagai Kepala Inspektorat Provinsi Jambi, Ridham pernah juga menjadi staf ahli gubernur Jambi. Ia banyak berkarir di Pemkab Tebo. Posisi Sekda Tebo era Madjid Muaz juga pernah diemban tokoh satu ini. Bahkan ia sempat mencalonkan diri di Pilkada Tebo beberapa tahun lalu.  

Gubernur Jambi HBA ditanya apa harapan terhadap ketiga calon Sekda yang diusulkan itu ? HBA tidak berkomentar lebih jauh,  dia hanya menyebut menunggu keputusan pusat.

Saya nurut keputusan pusat, tandasnya.

(fth)

 


Berita Terkait



add images