iklan JCH melakukan survey tempat membayar Dam.
JCH melakukan survey tempat membayar Dam.

JAMBIUPDATE.COM, JAMBI-Saat ini semua jamaah calon haji (JCH) asal Jambi sudah tiba di Tanah Suci.

Sebagian JCH sudah melaksanakan umroh wajib hingga membayar Dam. Sedangkan sebagian lagi akan melaksankan survey tempat membayar Dam.

Menurut Ketua Kloter 18 Embarkasi Batam, Rusli Zainal bahwa saat ini pihaknya sudah melaksanakan umroh wajib.

Setelah itu pihaknya akan segera melakukan survey lokasi pembayaran Dam.

Besok kita melaksanakan survey hewan untuk membayar Dam. Insya Allah jamaah yang mau juga diajak survey dan sebagian jamaah sedang umroh, ujar Zainal.

Pembayaran Dam (denda) prosesi haji untuk jamaah dilakukan sendiri masing-masing jamaah.

Seperti tahun lalu, pemerintah tidak membayarkannya secara kolektif, karena Dam menjadi tanggung jawab dan urusan individu dalam beribadah.

Dam harus dibayar karena jamaah melanggar amalan-amalan wajib saat prosesi haji.

Jamaah haji umumnya melakukan haji tamattu, yakni melaksanakan umrah qudum terlebih dahulu sebelum melaksanakan haji.

Sebagai konsekwensinya wajib membayar dam karena melanggar urutan manasik.

Meski demikian, pemerintah berjanji akan mengawasi proses pembayaran Dam yang sudah ditetapkan besarannya.

Selama ini sering kali ada oknum yang menawarkan pembayaran dam di bawah perkiraan nilai yang sudah ditetapkan. (kta)


Berita Terkait



add images