JAMBIUPDATE.COM, JAMBI - Setelah menyelesaikan seluruh proses salat Arbain di Masjid Nabawi, maka jamaah haji Kloter 17 asal Kota Jambi, Sungaipenuh dan Tanjabtim direncanakan tiba di Batam pada Senin (19/10) hari ini pukul 23.30 WIB dari Madinah.
Pada saat awal berangkat lalu, jumlah jamaah haji Kloter 17 ini sebanyak 449 jamaah. Tetapi pada saat pulang ke Tanah Air berkurang menjadi 445 jamaah. Hal tersebut dikarenakan 3 jamaah meninggal dan 1 jamaah lagi Tanazul bersanma Kloter 10 BTH.
Tolong doakan saja kami semua bisa tiba di Jambi dengan selamat. Hingga saat ini tidak ada jamaah yang sakit dan semuanya bisa pulang ke Jambi, ujar TKIHI Kloter 17, HM Juddah.
Kepulangan jamaah haji Kloter 17 BTH ini juga sudah diputuskan bahwa mereka melalui Bandara Sultan Mahmud Badaruddin II Palembang. Mereka akan diangkut pesawat Sriwijaya Air melalui tiga kali penerbangan.
Sementara itu rencananya pada Senin (19/10) hari ini giliran Kloter 18 BTH yang merupakan jamaah haji asal Kabupaten Tanjabbar, Muarojambi dan Tebo yang akan diberangkatkan ke Batam pada pukul 23.30 WAS.
Alhamdulillah jamaah haji Kloter 18 dalam keadaan sehat dan tidak ada yang dirawat. Mudah-mudahan semuanya bisa berangkat bersama ke Tanah Air, ujar Ketua Kloter 18, H. Rusli Zainal.
Tetapi mengenai keberangkatan mereka dari Batam ke Jambi masih akan dirawapatkan. Pihak PPIH Jambi akan memutuskan lewat Jambi atau Palembang pada Senin (19/10). (kta)