iklan

JAMBIUPDATE.CO, SENGETI - Kecelakaan Lalu Lintas kembali terjadi di ruas Jalan Lintas Timur, tepatnya di Desa Sekernan RT 09. Peristiwa ini terjadi Minggu (18/11) pagi. Dimana dua unit mobil bertabrakan karena menghindari sebuah motor.

Kecelakaan ini antara mobil pick up jenis Carry BH 9460 GK dan mobil truck BM 8398 KA.

Seperti yang diungkapkan oleh salah seorang saksi mata, Suwardi (50), ia menuturkan kejadian bermula saat satu unit mobil pick up jenis Carry warna putih yang melaju dengan kecepatan tinggi dari arah Pekan Baru menuju Jambi.Tiba-tiba dari arah berlawanan juga melaju satu unit sepeda motor.

Karena hendak menghindari pemotor tersebut, sehingga mobil pick up jenis Carry tersebut hilang kendali dan menabrak satu unit mobil truck yang sedang terparkir di sisi sebelah kiri jalan.

"Karena menghindari pemotor, sopir banting setir ke kiri dan nabrak truk yang terparkir itu," tuturnya.

Akibatnya dua orang pria di dalam mobil Carry tersebut mengalami luka-luka dan patah tulang, dan langsung dilarikan ke rumah sakit oleh warga setempat.

Dari kejadian ini, sempat menimbulkan kemacetan yang cukup panjang namun tidak berlangsung lama karena kesigapan anggota polisi Polres Muarojambi yang langsung turun ke TKP. (era)

 


Berita Terkait



add images