iklan Gebyar Sakti Alam Kerinci Oleh HIMSAK.
Gebyar Sakti Alam Kerinci Oleh HIMSAK.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Tidak hanya pemerintah daerah dan pencinta seni budaya, upaya melestarikan dan mempromosikan keberagaman budaya dan seni yang dimiliki Sakti Alam Kerinci juga digalakkan oleh kalangan mahasiswa.

Salah satunya dilakukan oleh Himpunan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci (HIMSAK), bertempat di Museum Siginjai pada Kamis (29/11/2018) malam, dan dikemas dalam bentuk Gebyar Sakti Alam Kerinci. Kegiatan ini berjalan dengan sukses.

Gebyar Sakti Alam Kerinci yang digelar tiap tahunnya ini dihadiri oleh mahasiswa, para tokoh dari Kerinci baik tingkat nasional dan Provinsi Jambi serta masyarakat sakti alam Kerinci yang ada di Jambi. Bahkan kegiatan ini juga dihadiri oleh paguyuban-paguyuban daerah lainnya yang ada di Provinsi Jambi.

Kegiatan Gebyar Sakti Alam Kerinci ini digelar dengan berbagai rangkaian acara yaitu berupa perlombaan lagu daerah, foto wisata Kerinci, artikel Ilmiah dan foto caption.

Dalam acara ini juga tampil perwakilan tarian dari mahasiswa Sakti Alam Kerinci Jambi yakni dari Mahasiswa Pulau Tengah, Koto Majidin, dan mahasiswa Kerinci di Fakultas Ilmu Budaya Universitas Jambi. Kegiatan juga sekaligus memperingati milad HIMSAK kedua.

Ketua Panitia Pelaksana, Julia Firda, mengatakan bahwa tujuan kegiatan ini untuk mengembangkan, melestarikan dan mempromosikan seni budaya Sakti Alam Kerinci serta menjadi momentum mempererat silaturrahim mahasiswa Sakti Alam Kerinci di Jambi.

"Selain itu kegiatan ini digelar untuk meningkatkan rasa kebersamaan dan persatuan Mahasiswa Sakti Alam Kerinci yang ada di Jambi, serta berperan lansung dalam mempromosikan dan melestarikan seni dan budaya Sakti Alam Kerinci," ujar Presiden HIMSAK, Irwan Aditama, menambahkan.

Selain itu Irwan Aditama mengucapkan terima kasih kepada seluruh pihak yang terlibat dan telah memberikan support sehingga acara bisa berjalan dengan sukses dan lancar.(Ist)


Berita Terkait



add images