iklan Banjir di Kota Jambi beberapa waktu lalu. Foto : Dok Jambiupdate
Banjir di Kota Jambi beberapa waktu lalu. Foto : Dok Jambiupdate

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Pemerintah Kota Jambi kembali menerima bantuan luar negeri untuk mengentaskan masalah banjir yang kerap melanda Kota Jambi. 

Kali ini bantuan datang dari Jepang, rencananya akan membantu dalam merevitalisasi 8 anak sungai yang ada di Kota Jambi.

Kepala Bidang Sumber Daya Air (SDA) Dinas PUPR Kota Jambi, Yunius mengatakan, rencananya Jepang akan membantu sebesar Rp 170 miliar untuk menyelesaikan permasalahan 8 anak sungai yang ada di Kota Jambi.

Namun, sebelum hal itu direalisasikan, Jepang meminta supaya Pemerintah Kota Jambi memfasilitasi agar tidak ada gangguan atau menjamin keamanan selama proses pembangunannya nanti.

Beberapa sungai yang akan direvitalisasi antara lain, Sungai Kambang, Sungai Putri, Sungai Tembuku, Sungai Kenali Besar, dan Sungai Solok Sipin.
"Kita diminta untuk membantu kelancarannya, supaya tidak ada gangguan," katanya.

Kata Yunius, proyek mulai dikerjakan tahun 2020. Saat ini masih dalam tahapan pematangan perencanaan. Pendanaan sepenuhnya merupakan bantuan dari Pemerintahan Jepang.

Kata Dia, proyek tersebut disalurkan ke Kota Jambi melalui pemerintah pusat yang masuk melalui BWSS VI. "Kita nantinya hanya sebagai penerima manfaat," ujarnya. (hfz)


Berita Terkait



add images