iklan Penemuan mayat di area perkebunan teh Kayu Aro.
Penemuan mayat di area perkebunan teh Kayu Aro.

JAMBIUPDATE.CO, KERINCI - Pada Sabtu (07/04) hari ini, sekira pukul 10.30 wib, masyarakat Kabupaten Kerinci, khususnya warga Kayo Aro mendadak dihebohkan dengan penemuan mayat di area perkebunan teh Kayu Aro.

Informasi yang berhasil dihimpun dari warga Kayu Aro, bahwa berdasarkan kartu nama yang didapatkan anggota Kepolisian, mayat yang ditemukan tergeletak disela-sela tanaman teh Kayu Aro tersebut diduga merupakan mayat laki-laki atas nama Afrizal, yang merupakan anggota LSM Badan Pencegahan dan Pemberantasan Korupsi (BPPK) RI, warga Koto Kapeh Kecamatan Siulak, Kerinci.

"Kalau berdasarkan kartu nama yang didapatkan dilapangan, atas nama Afrizal, yang merupakan anggota LSM BPPK RI, warga Koto Kapeh," ujar Risman.

Terpisah Kapolsek Kayu Aro IPTU Dolizar, membenarkan bahwa berdasarkan kartu nama yang didapatkan bahwa atas nama Afrizal, yang merupakan anggota LSM BPPK RI, warga Koto Kapeh Kecamatan Siulak, Kerinci.

BACA JUGA: Breaking News !!! Warga Temukan Mayat di Perkebunan Teh Kayu Aro

"saat ini mayat telah dibawa ke RSU MHA Thalib Kerinci untuk di otopsi," singkatnya. (adi)


Berita Terkait



add images