iklan Cristiano Ronaldo mencetak hattrick ke gawang Swiss/Getty Images.
Cristiano Ronaldo mencetak hattrick ke gawang Swiss/Getty Images.

JAMBIUPDATE.CO, PORTO - Portugal memastikan satu tempat di final UEFA Nations League (UNL). Itu setelah mereka mengalahkan Swiss di laga semifinal yang berlangsung Kamis, 6 Juni, dinihari tadi. Cristiano Ronaldo menjadi pahlawan lewat hattricknya.

Bermain di hadapan pendukungnya di Stadio Do Dragao, Porto, Portugal sempat mendapat kesulitan di awal laga. Namun, Ronaldo yang tampil untuk kali kedua setelah kembali ke tim nasional Portugal menjadi pembeda di pertandingan ini.

Pada menit ke-25, bomber Juventus itu membuka keunggulan dengan gol cantik melalui situasi tendangan bebas. Swiss mampu menyamakan kedudukan di menit ke-57 melalui penalti Ricardo Rodriguez. Wasit asal Jerman, Felix Brych menunjuk titik putih setelah Nelson Semedo melakukan pelanggaran terhadap Steven Zuber.

Pertandingan terlihat akan berakhir imbang setelah skor 1-1 bertahan hingga dua menit akhir waktu normal. Namun, Ronaldo lagi-lagi menunjukkan diri sebagai predator nomor satu dunia. Dalam situasi sulit, ia mampu keluar sebagai pahlawan bagi negaranya.

Peraih lima gelar Ballon dOr itu membuat fans tuan rumah bergemuruh di menit ke-88 ketika ia mampu menyelesaikan umpan Bernardo Silva dengan baik dan menaklukkan kiper Yan Sommer untuk kali kedua. Tak sampai di situ, dua menit berselang atau tepatnya menit ke-90, ia kembali menjadi mimpi buruk Sommer. Mendapat bola dari Bernardo Silva, ia menunjukkan skill luar biasa sebelum menaklukkan Sommer.

Dengan kemenangan 3-1 di Estadio do Dragao ini, Portugal lolos final untuk menghadapi pemenang laga semifinal lainnya yang mempertemukan Inggris dan Belanda. Laga puncak akan berlangsung 10 Juni mendatang. (Live Score/amr)


Sumber: Fajar.co.id

Berita Terkait



add images