iklan Wabup BBS Hadiri Turnamen Tenis Meja HUT Adhyaksa ke 59.
Wabup BBS Hadiri Turnamen Tenis Meja HUT Adhyaksa ke 59.

JAMBIUPDATE.CO, SENGETI- wakil Bupati Kabupaten Muarojambi, Bambang Bayu Suseno SP MM MsI menghadiri acara Turnamen Olahraga Tenis Meja dalam rangka Hari Bhakti Adhyaksa ke 59.

Kegiatan Turnamen ini di laksanakan di Gedung Serbaguna, Kamis (18/7) lalu, bertempat di Aula Serbaguna Pemkab Muarojambi, selain Wabup juga turut hadir Kapolres Muarojambi, AKBP Mardiono, Kajari Muarojambi, Sunanto, Ketua KONI Kabupaten Muarojambi, Fatta Hila, dan Kadis Tata Kota Riduwan, serta Ketua Panitia Acara, Novan Harpanta.

Kegiatan ini akan diikuti seluruh unsur forkompimda dengan forum OPD di lingkup Pemkab Muarojambi, dimana antar Instansi berlomba unjuk kebolehan dalam memainkan Bed.

Dalam kesempatan ini, Wabup BBS mengatakan bahwa Pemkab Muarojambi menyambut baik dengan pelaksanaan kegiatan kejuaraan tenis meja tersebut.

"Melalui kegiatan ini kita dapat berolahraga bersama untuk meningkatakan fisik dan stamina bersama. Saya berharap kejuaran ini dapat bertanding secara baik dan menjunjung tinggi nilai sportifitas,"ujarnya

Selain itu, Bambang Bayu Suseno yang juga sebagai Ketua Umum Pengprov PTMSI Jambi dengan kegiatan Turnamen Tenis Meja yang di ikuti oleh unsur Forkompimda dan OPD di Lingkup Pemerintahan Kabupaten Muarojambi menjadi momentum untuk meningkatkan semangat kekeluargaan dan kebersamaan.

"Saya ucapkan terima kasih dan saya berharap kegiatan ini dapat berjalan dengan baik dan dilaksanakan setiap tahunnya," pungkasnya.(era)


Berita Terkait



add images