iklan Salah satu infrastruktur yang dibangun untuk penunjang pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Jambi di Kabupaten Bungo belum juga rampung. Imbasnya, perhetalan MTQ itu dipastikan tertunda.
Salah satu infrastruktur yang dibangun untuk penunjang pelaksanaan MTQ tingkat Provinsi Jambi di Kabupaten Bungo belum juga rampung. Imbasnya, perhetalan MTQ itu dipastikan tertunda. (FERDIAN/JU)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Pelaksanaan Musabaqah Tilawatil Quran (MTQ) tingkat Provinsi Jambi yang dijadwalkan akan digelar pada 20 hingga 28 September 2019 ini dipastikan ditunda.

Alasannya, karena belum siapnya arena MTQ di Kabupaten Bungo serta alasan teknis lainnya. Sehingga diputuskan ditunda menjadi tanggal 14 hingga 22 November mendatang.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Biro Kesejahteraan Masyarakat (Kesramas) Setda Provinsi Jambi, Amsyernedi. Dia menyebutkan gedung arena MTQ masih dalam pengerjaan hingga saat ini. "Ditunda karena kesiapan lokasi baru 70 persen, dan sekarang siang malam orang sedang kerja disana," sampainya.

Ditargetkan pada akhir Oktober nanti tak ada lagi alasan ketidaksiapan gedung. "Insya Allah Oktober baik sarana prasarana dan juga jalan ke sana sudah 100 persen," ujarnya.

BACA JUGA : Soal Penyebab Tertundanya Pelaksanaan MTQ di Bungo, Pemkab Bungo Ogah Bicara Banyak

Dia menyebut keterlambatan ini pada dasarnya karena gedung yang digunakan dibangun dari nol. Namun dengan diundurnya ke akhir tahun nanti Amsyernedi menyebut tak ada lagi alasan belum rampung.

"Insya Allah siap, karena untuk gedung baru ini sebenarnya juga kita persiapkan untuk pelaksanaan STQ tingkat nasional karena penunjang di Bungo sudah lengkap," katanya.


Berita Terkait



add images