iklan Pemilihan BPD Koto Baru Tanah Kampung Dikabarkan Ricuh.
Pemilihan BPD Koto Baru Tanah Kampung Dikabarkan Ricuh. (Gusnadi / Jambiupdate)

JAMBIUPDATE.CO, SUNGAIPENUH - Pemilihan Badan Permusyawaratan Desa (BPD) Koto Baru, Kecamatan Tanah Kampung, Kota Sungai Penuh, yang diselenggarakan pada Rabu (09/10) malam ini dikabarkan ricuh.

Hal itu disebabkan, pemilihan BPD Koto Baru Tanah Kampung yang dilaksanakan di Kantor Kades, dinilai dilakukan tidak secara transparan. Dimana, kewenangan yang memilih hanya diberikan yang menerima undangan.

"Yang memilih hanya yang menerima undangan, sementara yang menerima undangan diduga merupakan dari keluarga Kades dan calon BPD yang telah disiapkan untuk menang," ujar warga Tanah Kampung, yang tidak mau disebutkan namanya.

Sehingga menurut sumber, pemuda dan masyarakat yang tidak diberikan kewenangan untuk memilih menolak hasil pemilihan BPD tersebut. Bahkan akibatnya, dikabarkan warga sampai melemparkan batu ke kantor Kades, saat pemilihan berlangsung.

"Warga tetap nolak hasil itu, karna tidak transparan. Camat serta Pemdea diminta turun, dan melakukan pemilihan secara terbuka," tegasnya.

Hingga sejauh ini, pihak terkait baik Kades, Camat, dan Pemdes, belum berhasil dimintai keterangan terkait pemilihan BPD Koto Baru Tanah Kampung, yang dikabarkan berlangsung ricuh.(adi)


Berita Terkait



add images