iklan Ilustrasi.
Ilustrasi. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Kasus Demam Berdarah Dengue (DBD) di Provinsi Jambi terus meningkat. Berdasarkan data Dinas Kesehatan Provinsi Jambi Januari hingga Februari tahun 2020, kasus meningkat 7 persen dibandingkan periode yang sama ditahun sebelumnya.

Kabid Pencegahan Pengendalian Penyakit Dinas Kesehatan (Dinkes) Provinsi Jambi Eva Susanti mengatakan, jika ditahun 2019 lalu untuk dua bulan pertama kasus DBD hanya 655 kasus, sedangkan ditahun ini meningkat menjadi 703 kasus.

"Peningkatan tertinggi ada di Kabupaten Muaro Jambi dan Tanjung Jabung Barat. Untuk Kota Jambi tahun ini justru menurun," katanya (11/3).

Dibandingkan dengan tahun 2019, Eva menyebutkan jumlah angka kematian dalam rentang waktu dua bulan itu terdapat 16 kasus, dan 13 kasusnya diderita oleh anak-anak. Sedangkan untuk kematian ditahun 2020, lanjutnya, ada tujuh kasus. Dimana enam diantaranya merupakan anak-anak.

"Tujuh kematian ditahun 2020 yaitu 4 orang dari Kota Jambi dan 3 orang dari Muaro Jambi," ujarnya. (aba)


Berita Terkait



add images