iklan Ketua DPRD Kota Bandung, Teddy Rusmawan.
Ketua DPRD Kota Bandung, Teddy Rusmawan. (Net)

JAMBIUPDATE.CO, BANDUNG – Ketua DPRD Kota Bandung Teddy Rusmawan menyampaikan bahwa kekurangan anggaran jaringan sosial menghadapi Penerapan Sosial Berskala Besar (PSBB) sudah tersedia.

“Intinya kita mengupayakan mendorong DPRD agar anggaran yang menjadi tanggungjawab kota Bandung,” jelas Teddy. Awalnya kota Bandung hanya menyalurkan bantuan terdampak covid sebanyak sekitar 50 ribu kepala keluarga (KK) kini naik tiga kali lipat menjadi 156 KK.

Untuk itu anggaran kurang sekitar Rp101 miliar “Data dari provinsi yang sudah ada datanya itu hanya DTKS, non DTKS belum mendapat surat resminya, dinamikanya termasuk pusat belum juga. Kemungkinan besar kalau provinsi belum ya kita duluan berikan bantuannya,” jelas Teddy.

Saat ini kata Teddy, Dinsos bersiap melakukan simulasi bersama Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) dan kantor pos untuk penyaluran. Sehingga diharapkan bantuan bagi masyarakat sudah disalurkan ketika menghadapi PSBB.

“Pembagiannya pasti ada kriteria, contoh PKL di sekolah dia kirim foto sekarang enggak, Ojol Opang juga kasih foto kartunya,” bebernya. Lanjutnya, kota Bandung diapresiasi pemerintah pusat karena paling tertinggi terbesar di Indonesia terkait mengeluarkan anggaran untuk percepatan penanganan covid ini.

“Kita dinilai serius menangangi makanya kita terus ikhtiar. Sambil menunggu dari pusat ada info yang Rp600 ribu itu. Mudah mudahan segera keluar kuotanya. Kita inginnya sinergi, tapi dari pusat kalau Bandung sudah siap agar duluan tidak usah menunggu pusat,” tutupnya.(kai)


Sumber: www.fin.co.id

Berita Terkait



add images