iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Setelah beberapa pekan ini maraknya aksi diduga berandalan geng motor yang membawa senjata tajam yang meresahkan warga Kota Jambi, hingga mengakibatkan korban betjatuhan, Kepolisian Resor Kota Jambi peringatkan keras tidak segan-segan akan memberikan tindakan tegas terukur kepada pelaku.

Informasi dihimpun dari Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi saat dimintai keterangannya mengatakan bahwa, aksi yang dilakukan sejumlah geng motor di Kota Jambi ini telah meresahkan warga.

"Walaupun mereka masih di bawah umur, akan tetapi perbuatannya seperti tidak anak di bawah umur. Saya peringatkan keras, kepada pelaku geng motor, saya tidak segan-segan akan memerikan tindakan tegas terukur kepada pelaku," katanya pada Senin (24/1) malam seusai melepas tim patroli.

Selain itu, Dirinya juga menghimbau, kepada masyarakat Kota Jambi, untuk sementara waktu agar dapat mengurangi aktivitas keluar malam. Apalagi sampai tengah malam.

"Biar kami yang bekerja. Insya Allah, geng motor yang ada di Jambi akan kami musnahkan," ujarnya.

Kemudian, Dirinya menambahkan, jika ada pemuda yang ditemukan berkumpul lebih dari empat atau lima orang, akan langsung diangkut dan diperiksa petugas di Mapolresta Jambi.

"Jika ditemukan membawa sajam, narkoba atau hal yang melanggar hukum, tentu akan kita kenakan pidana dan tindak dengan undang-undang yang berlaku,"tambahnya.

Sesuai dengan yang diamanatkan undang-undang, pihaknya berhak memeriksa masyarakat yang berkumpul lebih dari empat orang, bisa mendatangi, menanyakan identitas, keperluan berkumpul apa dan maksudnya berkumpul serta apabila kita temukan hal yang melanggar akan langsung ditindak. (rhp)


Berita Terkait



add images