iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- Paizin Palma Putra. Alumni Fakultas Ilmu Budaya, Jurusan Sastra Indonesia, Universitas Jambi (Unja) 2020 lalu, penulis novel berjudul Mengaku Bapak yang kemudian dialihwahanakan ke film berjudul Father and Son yang kini difilmkan.

Film Father & Son, sebuah film drama petualangan Indonesia dibintangi oleh bintang-bintang besar Tanah Air. Siapa sangka, seorang anak Jambi, Paizin Palma Putra (24) menjadi penulis novel di balik film yang sudah tayang perdana di KlikFilm Februari 2022 lalu.

Tentu ini sesuai hal yang cukup membanggakan. Sangat jarang ada anak Jambi yang punya potensi luar biasa seperti Palma. Film Father and Son yang diambil dari novel karyanya menjadi tempat bagi aktor dan aktris seni peran Indonesia unjuk kebolehan. Mereka adalah Bio One, Dwi Sasono, Kinaryosih dan Cassandra Lee.

Disambangi koran ini, Paizin berkisah, novel Mengaku Bapak yang ia tulis mengisahkan seorang anak yang semasa hidupnya menghabiskan waktu mengurus bapaknya yang lumpuh. Suatu hari, bapaknya meninggal, lalu menjadi arwah jahil yang membantu anaknya memperbaiki hidupnya.
‘’Garis besar ceritanya seperti itu,’’ ujar putra pasangan suami isteri almarhum Abu Sucamah dan Eva Lucida itu.

Karya ini, sambungnya, alur ceritnya tentang sosok Iman yang dituntut merawat ayahnya yang lumpuh. Karena mengurus ayahnya, Iman merasa terasing dan hampir tidak mempunyai kehidupan di sekolah.
‘‘Iman ingin punya teman, tapi gak bisa karena tidak punya waktu tadi. Sampai pada suatu hari, ayah Iman meninggal dunia. Lalu, Iman yang sudah mempunyai waktu luang lebih, berkeinginan memperbaiki kehidupannya,’‘ katanya.

Namun sambungnya, sosok ayah malah bangkit lagi dalam bentuk arwah. Dari sinilah cerita itu dimulai. Ayahnya berusaha membuat anaknya bisa bersosialisasi kembali.
Novel 'Mengaku Bapak' merupakan karya keempatnya yang dapat diakses dari 2 platform menulis. Yakni, wattpad dan kwikku. Karya ini ditulis pada tahun 2018, dan memakan waktu hingga 1 tahun.


Berita Terkait



add images