iklan

JAMBIUPDATE.CO,- Menteri Luar Negeri Cina Wang Yi menyerukan diadakannya konferensi perdamaian internasional yang lebih komprehensif, otoritatif dan efektif untuk merumuskan peta jalan penerapan solusi dua negara antara Israel dan Palestina. Hal tersebut dia sampaikan pada konferensi pers bersama Menteri Luar Negeri Mesir Sameh Shoukry di ibu kota Mesir, Kairo pada Ahad, 14 Januari 2024, seperti dilaporkan Xinhua.

“Cina selalu menyelaraskan diri dengan keadilan dan keadilan internasional, bekerja sama dengan negara-negara Arab dan Islam untuk mengakhiri konflik dan kekerasan,” kata menteri yang juga anggota Politbiro Partai Komunis dari Komite Sentral Cina tersebut, menambahkan bahwa Cina berupaya mendorong solusi untuk masalah Palestina secepat mungkin.

Pernyataan Cina datang ketika pertempuran di Gaza telah meluas menjadi konflik regional di Timur Tengah, dengan Amerika Serikat dan sekutunya melawan kelompok-kelompok sekutu Hamas.

Pekan lalu, AS dan Inggris melancarkan serangan terhadap Houthi di Yaman setelah kelompok tersebut menyerang kapal-kapal di yang melintasi jalur perdagangan di Laut Merah. Kelompok Houthi mengatakan serangan mereka adalah bentuk dukungan terhadap Palestina dan Hamas.


Berita Terkait



add images