iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- DPW NasDem Provinsi Jambi sudah menyelesaikan pleno penjaringan bakal calon kepala daerah (Bacakada) 2024, Rabu (15/5/2024) kemarin. Ini merupakan salah satu tahapan penjaringan ditingkat daerah, sebelum berkas penjaringan dikirim DPP NasDem.

"Iya, kemarin sudah dilakukan pleno baik hasil penjaringan untuk Pilgub Jambi, Pilbup dan pilwako di 11 Kabupaten/kota," ujar Budimansyah, Kepala Sekretariat DPW NasDem Provinsi Jambi.

Selain di hadiri pengurus DPW, kata Budimansyah, pleno ini juga diikuti oleh perwakilan pengurus DPP NasDem. Hasilnya, semua berkas kandidat yang terjaring disepakati untuk diteruskan ke DPP untuk proses selanjutnya.

"Setelah diteliti kelengkapan bekasnya, semua hasil penjaringan akan dikirim ke pusat. Nanti kita akan tunggu pentunjuk selanjutnya dari DPP," katanya.

Lalu kapan rekomendasi dukungan dikeluarkan DPP? Budimansyah mengatakan bahwa sebelum rekomendasi dikeluarkan, masih ada beberapa tahapan lagi yakni wawancara. Rencananya wawancara ini akan dilaksanakan diatas tanggal 20 Mei 2024 mendatang.

 

"Awalnya dijawalkan tanggal 17-18 Mei, tapi sepertinya tertunda. Kemungkinan itu wawancara dilakukan diatas tanggal 20 Mei nanti," jelasnya.

 

Selain wawancara, kata Budimansyah, hasil survei juga akan menentukan siapa yang akan direkomendasikan DPP NasDem. Karena itu dirinya meminta agar Bacakada yang terjaring untuk melampirkan hasil survei dari salah satu 9 lembaga yang sudah ditetapkan DPP.

"Ada 9 lembaga survei yang sudah ditetapkan DPP, bisa menggunakan salah satunya. Seumpamanya ada salah satu daerah semua kandidat belum melakukan survei, maka ini akan kita rembukan, agar bisa bersama-sama sehingga lebih ringan," pungkasnya. (aiz)


Berita Terkait



add images