JAMBIUPDATE.CO, MUARO JAMBI- Warga Desa Sekernan, Kecamatan Sekernan, Kabupaten Muaro Jambi digegerkan dengan penemuan guci kuno saat hendak menggali makam. Kejadian ini sontak menarik perhatian warga, Rabu (17/07).
Ketua RT 05 Desa Sekernan, Robi Hermawan, mengatakan guci berukuran cukup besar yang terbuat dari tanah liat ini ditemukan warga dalam bentuk yang masih utuh di dalam tanah saat warga hendak menggali makam.
"Kemarin itu ada salah satu warga kita yang meninggal dunia, jadi warga seperti biasa menyiapkan makam, namun saat menggali warga menemukan guci kuno yang berukuran besar," katanya.
Saat ini, akunya, guci kuno tersebut masih di simpan di rumah warga, belum ada penelitian tentang penemuan guci yang merupakan barang antik tersebut.
Warga menduga guci kuno itu merupakan peninggalan sejarah leluhur masa lalu. "Saat ini masih di simpan di rumah warga, mungkin itu guci kuno peninggalan nenek moyang zaman kerajaan dulu," ungkapnya. (wan)