JAMBIUPDATE.CO, JAMBI-Polemik soal kepengurusan Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Jambi berakhir.
Ketua Umum Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Anindya Novyan Bakrie secara resmi menyerahkan Surat Keputusan (SK) kepada Usman Sulaiman sebagai Ketua Kadin Jambi periode 2024-2029.
SK Pengurus Kamar Dagang dan Industri (Kadin) Indonesia, Nomor: Skep/07/II/2025 itu tentang pengesahan dan penyempurnaan Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Jambi 2024-2029.
Dalam surat tersebut memutuskan menetapkan pengesahan penyempurnaan Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Jambi 2024-2029. Pertama mengesahkan penyempurnaan Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Jambi 2024-2029.
Kedua mencabut keputusan Dewan Pengurus Kadin Indonesia Nomor: Skep/273/DP/IX/2024 tentang pengesahan dan pengukuhan Dewan Kehormatan, Dewan Penasehat, Dewan Pertimbangan, dan Dewan Pertimbangan Kadin Provinsi Jambi 2024-2029 dinyatakan tidak berlaku lagi.
Surat tersebut berlaku sejak ditetapkan pada 24 Februari 2025 yang ditandatangani Ketua Umum Kadin Indonesia Anindya Novyan Bakrie.
Dalam SK tersebut, Dewan Penasehat diketuai Dr H Sutan Adil Hendra. Untuk Dewan Pertimbangan diketuai H Mardinal. Serta untuk dewan pengurus Kadin Provinsi Jambi tetap diketuai Usman Sulaiman.
Sebelumnya, Usman Sulaiman menegaskan komitmennya untuk memperkuat peran Kadin dalam mendukung pengusaha lokal serta mendorong investasi di Jambi.
"Kadin Jambi akan menjadi mitra strategis pemerintah dan dunia usaha dalam menciptakan iklim bisnis yang kondusif, membuka peluang usaha, serta meningkatkan daya saing daerah," ujar Usman Sulaiman. (*)