Aksi demo menolak kenaikan harga BBM digelar para mahasiswa BEM STIMIK NH Jambi di depan kampus mereka di ruas jalan Kol Abunjani, Sipin, Selasa (18/6) sore. Aksi ini sempat menghambat kelancaran arus lalu lintas, yang tergolong padat melewati jalan tersebut.
Orasi yang diteriakkan kurang lebih sama dengan aksi-aksi mereka sebelumnya, yaitu menolak kenaikan harga BBM, serta perlunya nasionalisasi aset BUMD dan Migas.
"Mari kita lihat Indonesia setelah 68 tahun merdeka. Para pejabat serta anak istrinya hidup dalam kemewahan luar biasa. Di sisi lain rakyat membiayai hidup mereka dengan pajak," kata Hilal, juru bicara mahasiswa.
Pantauan Jambiupdate.com, aksi mahasiswa ini berlangsung pukul 16.00 WIB - 17.00 WIB dengan pengamanan Polantas. Mahasiswa tidak bertindak anarkis mengganggu pengendara yang lewat.(*)
Reporter : Aldi Saputra.
Redaktur : Joni Yanto.