iklan Wakil Walikota Jambi Maulana.
Wakil Walikota Jambi Maulana.

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI - Wakil Walikota Jambi Maulana meminta kepada seluruh sekolah yang ada di Kota Jambi agar dapat mengelola dana BOS dengan baik.

Dijelaskannya, karena ini merupakan bantuan dari pusat yang pengelolaannya harus sesuai dengan mata anggaran yang sudah disiapkan.

"Kita berharap kepala sekolah dan bendahara tidak melakukan penyelewengan apapun dalam pengelolaan dana BOS. Tujuannya untuk meningkatkan kualitas SDM serta tenaga pendidik di kota Jambi," katanya.

Menurutnya bantuan dana BOS juga menunjang misi walikota dan wakil walikota yang dalam mewujudkan Jambi cerdas.

Apa saja yang tujuannya untuk pendidikan akan di bantu semaksimal mungkin, pungkasnya.(hfz)


Berita Terkait



add images