iklan
Selain Mantan Kepala Daerah itu, ada juga beberapa tokoh seperti Guru Besar Universitas Indonesia (UI) yang merupakan putra daerah Jambi, Prof. Dr. Abdul Bari Azet, Mantan Kepala Dinas Pendidikan Provinsi Jambi Idham Chalik, Mantan Rektor Unbari Fachruddin Razi, Mantan Sekretaris Daerah Kota Jambi Budi Daya serta Ketua PWM Jambi Suhaimi Chan yang mendukung pasangan AMIN di Pilpres 2024.

Caleg DPR RI Nasdem Dapil Jambi itupun berharap agar dukungan dari para tokoh dan Mantan Kepala Daerah di Jambi itu dapat menjadi kekuatan yang nantinya diharapkan dapat mengantarkan pasangan AMIN memenangkan Pilpres 2024.

"Mereka sebagai Mantan Kepala Daerah tentu masih mempunyai jaringan dan relasi yang terkoneksi, yang mana kita harapkan dapat menjadi bola salju, seperti yang telah dilakukan pak Abdul Muthalib yang bergerak membuat baliho dan Billboard secara mandiri," tuturnya.

"Begitu juga seperti yang dilakukan oleh pak Masril mantan Walikota Sungai Penuh, beliau pernah jadi Mantan Walikota, Kepala Dinas, Kepala Sekolah tentu ini akan dapat menambah dukungan ke AMIN," sambungnya.

Sementara itu, saat diwawancarai awak media Mantan Walikota Sungai Penuh, Masril mengatakan bahwa dirinya merasa terpanggil untuk memberikan kontribusi pada Indonesia dengan bergerak dalam memenangkan pasangan AMIN di Pilpres 2024.

"Saya sebagai orang tua yang sudah berumur 70 tahun lebih, merasa terpanggil ingin memberikan dukungan kepada Capres-cawapres Anies-Muhaimin," ujar Masril.


Berita Terkait



add images