iklan

JAMBIUPDATE.CO, JAMBI- H A Rahman, bakal calon Wali Kota (HAR) mengambil formulir calon Wali Kota Jambi dari Partai Demokrat.

Walau sudah didukung DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi untuk maju di Pilwako Jambi 2024, HAR tetap mengikuti mekanisme yang dibuat Partai Demokrat.

H Rahman Dilla tim pemenangan HAR mengambil formulis di DPC Partai Demokrat Kota Jambi di bilangan Simpang Kayu, Jelutung, Rabu, (3/4/2024). 

Kedatangan Rahman Dilla beserta rombongan disambut Ketua DPC Partai Demokrat Kota Jambi, Roro Nully Kurniasih Kawuri beserta Anggota.

Rahman Dilla mengatakan, Partai Demokrat merupakan partai yang diinginkan HAR untuk mengusungnya di Pilwako Jambi 2024. Ia berharap Partai Demokrat dapat mengusung HAR. 

"Kami dari tim pemenangan Pak HAR datang ke kantor DPC Demokrat Kota Jambi untuk mendaftarkan pak HAR menjadi calon Wali Kota Jambi 2024. Semoga Partai Demokrat dapat bersama-sama dengan HAR menuju Pilwako Jambi 2024 mendatang,” ujarnya.

Menurutnya, pengembalian formulir akan langsung diserahkan HAR. 

Sementara itu, Roro Nully kurniasih mengatakan, pertemuan ini bukan yang pertama, karena sebelumnya Partai Demokrat sudah menjamu HAR. 

Dikatakannya, pembukaan pendaftaran dari 25 Maret hingga 22 April. Dia berharap Partai Demokrat dan Partai Nasdem dapat berkoalisi menuju Wali Kota Jambi 2024.

Belum lama ini, DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi menyatakan dukungannya kepada Haji Abdul Rahman (HAR) untuk maju di Pilwako Jambi 2024.

Dukungan tersebut langsung disampaikan oleh Ketua DPD Partai Demokrat Provinsi Jambi, H Mashuri di kantor DPD, Sabtu (6/1/2024).

"Perintah dari DPP sudah ada, dukungan untuk beliau yang memang sudah satu langkah di depan calon Walikota lainnya," kata Mashuri didampingi Syamsurizal dan John Harles di Kantor DPD Demokrat Jambi.

Menurutnya HAR bukan orang lain bagi dirinya. Ia bilang, HAR adalah orang dekatnya. "Beliau sudah ke DPC demokrat Kota Jambi, langkah selanjutnya DPD," ujarnya.

Katanya, mkanisme selanjutnya hanya sebagai formalitas semata sebagai pelengkapnya.

Mashuri bilang, HAR tidak perlu khawatir soal dukungan dari Partai Demokrat, karena sudah selangkah di depan calon lainnya.

Ini dibuktikan Partai Demokrat dengan mengundang HAR memaparkan visi dan misi maju di Pemilihan Wali Kota Jambi.

“Survei internal Demokrat tetap akan dilakukan, dan itu kami biayai sendiri. Siapa yang paling tinggi hasil surveinya, akan kita tentukan hasilnya. Tapi saya tetap yakin, HAR itu utama. Jangan khawatir lah, kami buktikan dengan memanggilnya saat ini," jelasnya.(*)


Berita Terkait



add images